International Mask & Puppets Festival 2012
Update : 13, Jun 2012 11:34International Mask & Puppets Festival 2012
30 Juni – 1 Juli 2012
Bale Pare, Kota Baru Parahyangan
Gunungan yang wujudnya seperti daun keladi besar selalu menjadi pembuka dan penutup pada pertunjukan Wayang, akan menjadi icon pada acara International Mask & Puppets Festival kali ini. Dalam Festival ini akan tampil seniman Indonesia Ternama : Didik Nini Thowok, I Made Djimat (seorang maestro topeng dari Bali) Aerly Rasinaj, Dalang “Subur” Slamet Gundono, Wayang Tertindas Indramayu, Pojok Si Cepot, dll. Selain Workshop & Pertunjukan juga akan di gelar Talkshow sekitar wayang dan topeng yang akan menghadirkan Endo Suanda mewakili akademis, Mirwan Suwarso dan Opik Sunandar Sunarya.
Tak hanya dari Indonesia, seniman dari negara Swedia, Kamboja, Jepang, Mexico, Ecuador dan Australia akan hadir untuk turut serta dalam festival ini. Kedatangan mereka tentu membawa kebudayaannya masing-masing. Dalam event ini panitia bukan saja melakukan eksplorasi jenis topeng dan wayang, tapi juga menggelar solidaritas sosial dengan menggalang dana untuk Pak Raden. Panitia memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk berpartisipasi membantu Pak Raden. Hasil donasi tersebut akan diserahkan langsung ke beliau.
Bagi Kota Baru Parahyangan kegiatan sejenis merupakan sebuah tanggung jawab yang besar guna melestarikan budaya bangsa.